4 Paslon Gubernur Dan Wakil Gubernur Kalteng, Siap Berkompetisi Menuju KH 1 2024-2029

  • Bagikan

tabloidbnn.info | Palangkaraya – Empat Paslon,calon gubernur dan wakil gubernur (cagub-cawagub) Kalteng 2024 resmi mendaftar ke KPU provinsi Kalteng.

Adapun empat Paslon cagub-cawagub yang secara resmi mendaptar ke KPU provinsi Kalteng Ir H Abdul Razak-Sri Suwanto,H Agustiar sabran-H Edy pratowo,H Nadalsyah-H supian Hadi,dan Dr Welly M Yoseph-Habib Ismail kamis 20/8/2024.

Salah satu Paslon gubernur dan wakil gubernur provinsi Kalteng H Agustiar sabran-H Edy pratowo,diantar petinggi partai pengusung serta ribuan simpatisan,dan di iringi kirab budaya mendaftar ke KPU.

Agustiar-Edy memperkenalkan koalisi yang dinamakan koalisi Huma Betang,adapun partai pengusung ialah Gerindra,PAN,PKS,dan PSI.

Mengurus Agustiar,koalisi ini dibentuk berdasarkan semangat kebersamaan dan keterbukaan,yang mencerminkan falsafah Huma bentang yang selam ini menjadi identitas masyarakat Dayak Kalteng.

Adapun falsafah itu mengajarkan tentang kehidupan yang harmonis,dalam keanekaragaman saling menghargai satu sama lainnya,yang menjadi landasan penting dalam koalisi tersebut terang Agustiar.

Kami menyebut koalisi ini sebagai koalisi Huma Betang,karena Paslon Agustiar-Edy,sangat terbuka kepada siapapun dan bisa menerima siapapun,sesuai dengan falsafah Huma Betang tadi ujar Agustiar.

Ia menjelaskan,koalisi Huma Betang dibentuk oleh sejumlah partai politik,yang memiliki komitmen yang sama untuk memajukan Kalteng yang lebih berkah lagi dan maju,koalisi ini tidak alat politik saja tetapi juga menjadi simbol persatuan dalam keragaman,yang menjadi ciri khas masyarakat Kalteng ungkap Agustiar.

Kakak kandung dari gubernur H Sugianto Sabran,yang menjabat dua periode gubernur Kalteng ini, mengatakan dirinya dan Edy pratowo merasa terharu,dihantarkan ribuan masyarakat Kalteng menuju kantor tor KPU.

Kami bersama Edy pratowo,merasa terharu dan berterimakasih atas dukungan yang luar biasa dari seluruh elemen masyarakat,yang telah hadir untuk memeriahkan momen berharga ini.

Ini menunjukan betapa kuatnya rasa kebersamaan dan gotong royong masyarakat Kalteng,dan momen ini juga bukan hanya tentang pencalonan kami sebagai gubernur dan wakil gubernur,akan tetapi juga tentang merayakan keberagaman dan kekayaan budaya masyarakat Kalteng yang tercinta, tutup Agustiar.

Penulis: Gusti Akhyar
  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *