Kodim 1710/Mimika Lakukan Persiapan Peresmian Sumber Air Bersih, Laksanakan Program TNI AD Manunggal Air Bersih.

  • Bagikan

Tabloidbnn.info. Timika. Bukti nyata bahwa TNI AD hadir untuk menjawab kebutuhan masyarakat, khususnya didaerah yang kesulitan mengakses air bersih, Kodim 1710/Mimika, menindak lanjuti program TNI AD dengan program TNI AD Manunggal Air Bersih, lakukan persiapan untuk peresmian sumber air bersih, yang dibangun personil Kodim 1710/Mmk, di RT 002 kampung Nawaripi, Kabupaten Mimika Papua Tengah.

TNI AD Manunggal Air bersih, adalah program yang tujuannya, untuk membantu masyarakat yang mengalami kesulitan air bersih diberbagai pelosok.

Rencananya peresmian sumber air bersih ini, akan dilakukan oleh KASAD Bapak Jendral Maruli Simanjuntak, melalui Vidcom dari Merauke, dan di kampung Nawaripi akan dihadiri langsung oleh Danrem173/PVB Brigjen TNI Frits Wilam Richard Felamonia SE, ujar Pasiter Kodim 1710/Mmk bapak Kapten Heru menutup pembicaraan kepada awak media ini.

Penulis: RedaksiEditor: Redaksi
  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *