Tabloidbnn.Info| Bengkalis-Pemerintah Desa Dungun Baru Kecamatan Rupat, Kabupaten Bengkalis Provinsi Riau, melaksanakan Musyawarah Rencana Pembangunan Desa(MUSRENBANGDes), dan Penetapan Rencana Kerja Pemerintah Desa dan Penyusunan Daftar Usulan Tahun 2026.
Kegiatan MUSRENBANGDes ini dilaksanakan Kamis (26/09/2024), bertempat di Gedung serbaguna Desa, setempat sekira pukul 09.00 WIB.
Dalam Musyawarah Rencana Pembangunan Desa, ini tampak hadir Sekretaris Kecamatan Rupat, Hazri.S.Sos.M.IP.
Pj.Kepala Desa Dungun Baru, Hafiz Novendra.S.STP., Kasi PMD Kecamatan Rupat, Agafri.SE., Ka.UPT, Ketua BPD beserta anggota,Perangkat Desa, Bhabinkamtibmas, RT/RW, Tokoh Agama,Tokoh Adat, Tokoh Masyarakat,Tokoh Pemuda,Tokoh Perempuan,Lembaga -lembaga Desa juga tamu undangan dan juga masyarakat Desa.
Pj.Kepala Desa Dungun Baru. Hafis Novendra.S.STP., dalam sambutan nya menyampaikan.mengucapkan terimakasih kepada Sekretaris Kecamatan Rupat, Kasi PMD,Ka.UPT dan seluruh yang hadir pada saat acara
Musrenbangdes..
Dengan ini Hafis Novendra menyampaikan, tentang rencana pembangunan desa. Ia menjelaskan ada pun usulan-usulan pembangunan ini, Berdasarkan dari tingkat RT/RW yang di Musdus kan di Dusun masing-masing, usulan pembangunan ini benar-benar dari masyarakat, agar dapat diprioritaskan, pungkas Hafis Novendra.
Sekretaris Kecamatan Rupat Hazri.S.Sos.M.IP., dalam sambutan nya menyampaikan kepada yang hadir.
Dimana Musrenbangdes,RKPDes dan penyusunan daftar usulan, adalah sudah menjadi rutinitas setiap tahunnya.Semua Desa wajib melaksanakan nya, menjadi dasar Pemerintah Desa dalam melaksanakan pembangunan di Desa, ucap Sekcam Rupat.
Tambah Sekcam lagi dengan harapan, dengan usulan-usulan yang telah disampaikan dari masyarakat ini.Ia berharap semoga dapat diprioritaskan, mau itu di Pemerintah Desa dan juga usulan-usulan yang diusulkan melalui Ka.UPT, harap Hazri selaku Sekcam Rupat.
Terakhir Sekretaris Kecamatan Rupat Hazri.S.Sos.M.IP., menyampaikan himbauan kepada yang hadir, dimana kita ketahui bersama dalam masa tidak lagi kita, akan melaksanakan Pilkada serentak. Mau itu Kepala Daerah tingkat Kabupaten Bupati/Wakil Bupati Bengkalis dan Kepala Daerah tingkat Provinsi Riau Gubernur/Wakil Gubernur.
Mari kita bersama-sama menyukseskan Pilkada ini, agar Pilkada berjalan dengan baik dan sukses.
Ia berharap kepada seluruh Pemerintah Desa, Lembaga Desa agar dapat menjaga netralitas kita di Pilkada ini nanti nya,pungkas Sekcam Rupat.Acara Musrenbangdes di Desa Dungun Baru berjalan dengan baik. (Tarmizi).