Aliansi Pemuda Amungsa (APA) Kabupaten Mimika Resmi Menerima Surat Keterangan Terdaftar dari Kemendagri

  • Bagikan

Tabloidbnn.info.Mimika, Papua Tengah – Aliansi Pemuda Amungsa (APA) Kabupaten Mimika, Provinsi Papua Tengah, telah resmi menerima Surat Keterangan Terdaftar (SKT) dari Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) Republik Indonesia. Penerimaan SKT ini menandai pengakuan resmi keberadaan APA sebagai organisasi kepemudaan yang legal dan diakui secara nasional.

Surat Keterangan Terdaftar ini merupakan langkah penting bagi APA dalam menjalankan berbagai aktivitas dan program kepemudaan di Kabupaten Mimika. Dengan status resmi dari Kemendagri, APA diharapkan dapat lebih maksimal dalam memberikan kontribusi positif bagi pembangunan sosial, budaya, dan pemuda di wilayah Mimika serta Provinsi Papua Tengah secara keseluruhan.

Ketua Aliansi Pemuda Amungsa HELOIS KEMONG menyampaikan rasa syukur atas perolehan SKT tersebut dan berkomitmen untuk memperkuat peran pemuda dalam mendorong kemajuan daerah.

“Kami mengucapkan terima kasih kepada Kemendagri atas pengakuan ini. Kami bertekad menjadi mitra pemerintah dan masyarakat dalam membangun Kabupaten Mimika yang lebih maju dan Dan Kami aliansi pemuda Amungsa(APA) Siap Untuk Mengkaderisasi Generasi Muda Penerus Amugme. Untuk Menjadi Figur-figur masa depan di Kabupaten Mimika.” ujarnya.

Penerbitan SKT ini juga diharapkan dapat membuka kesempatan bagi Aliansi Pemuda Amungsa untuk mendapatkan dukungan dan kemitraan dari berbagai pihak, baik pemerintah maupun organisasi lainnya, demi memperkuat peran pemuda dalam pembangunan daerah.

Penulis: ErwinEditor: Redaksi
  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *