Bupati OKU Timur Apresiasi Grasstrack Open LSM Harimau Championship, Momentum Deklarasi Akbar DPW Sumsel

  • Bagikan

Tabloidbnn.info. OKU TIMUR — Suasana Circuit Desa Tanah Merah, Kecamatan Belitang Madang Raya, pada Minggu (7/12/2025) dipenuhi gegap gempita para pecinta otomotif tanah air. Ribuan penonton dan puluhan pebalap hadir dalam gelaran Grasstrack Open LSM Harimau Championship, yang sekaligus menjadi momentum Deklarasi Akbar berdirinya LSM Harimau (Harapan Rakyat Indonesia Maju) DPW Sumsel.

Acara tersebut turut dihadiri Bupati OKU Timur, yang dalam sambutannya menyampaikan apresiasi tinggi atas terselenggaranya kejuaraan grasstrack ini. Menurutnya, kegiatan positif seperti ini menjadi wadah penting bagi generasi muda untuk mengembangkan bakat dan kemampuan di bidang otomotif.

“Saya memberikan apresiasi kepada LSM Harimau atas terselenggaranya kejuaraan Grasstrack Open ini. Kegiatan ini menjadi tempat penyaluran bakat anak muda, khususnya di Kabupaten OKU Timur. Untuk seluruh peserta, selamat bertanding. Utamakan keselamatan dan kejarlah kemenangan dengan cara paling sportif,” ujar Bupati.

Sementara itu, Ketua DPC LSM Harimau OKU Timur, Suratno, menyampaikan rasa terima kasih kepada Pemerintah Kabupaten OKU Timur yang terus mendukung kegiatan masyarakat, termasuk dunia otomotif.

“Terima kasih sebesar-besarnya kepada Pemda OKU Timur terutama Bapak Bupati yang selalu mendukung terselenggaranya kejuaraan ini. Harapan kami, LSM Harimau dapat terus bersinergi dengan Pemerintah, TNI, dan Polri untuk berkontribusi menuju Indonesia Emas,” ungkapnya.

Dalam laporannya, Ketua Penyelenggara, Trado Vanza Adraga, menjelaskan bahwa kejuaraan ini dilaksanakan selama dua hari, yakni 6–7 Desember 2025, dan berhasil menarik minat 73 peserta dari berbagai daerah. Terdapat 5 kelas dan 16 kategori perlombaan, yaitu:
– Kelas Open (3 kategori)
– Kelas Lokal Sumsel Pro (3 kategori)
– Kelas Non Pro Sumsel (3 kategori)
– Kelas Pemula Sumsel (3 kategori)
– Kelas Supporting (4 kategori)

Dengan antusiasme peserta dan dukungan kuat dari berbagai pihak, gelaran Grasstrack Open LSM Harimau Championship ini tidak hanya menjadi ajang kompetisi, tetapi juga simbol kebangkitan semangat kolaborasi antara masyarakat, pemerintah, dan komunitas dalam mendorong aktivitas positif di OKU Timur.

Penulis: RedaksiEditor: Redaksi
  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *