Wakil Bupati Bireuen, Ulama Dan Umara Bersinergi Untuk Membangun Daerah

  • Bagikan

Tabloidbnn.info-  Bireuen. Wakil Bupati Bireuen, Ir. H. Razuardi, MT, mengemukakan bahwa kebaikkan hubungan antara ulama dan umara dapat menjaga kerukunan dan persatuan masyarakat, keduanya dapat berkolaborasi dan bersinergi untuk mewujudkan kesejahteraan umat dan kemajuan pembangunan dalam mengayomi masyarakat.

Hal tersebut dikemukakan Wabub saat menghadiri Safari Ramadhan Tahun 1446 Hijriah Pemerintah Bireuen, bersama masyarakat Desa Cot Nga Kecamatan Peusangan, bertempat di Masjid Jamik Bale Seutui, Senin (03/03/2025) malam lalu

Tampak turut hadir dalam Safari Ramadhan, Wakil Bupati didampingi Asisten II Dailami, S.Hut, M.Lingk, Asistan III Azhari S.Sos, Infokom H. Zubair, Kadis Dayah, Kabagren Polres Bireuen AKP Deni Iskandar SE serta sejumlah Unsur Forkopimda lainnya yang tergabung dalam Tim 2 Safari Ramadan 2025.

Kedatangan rombongan Wakil Bupati Bireuen disambut hangat oleh Imum Syik Masjid setempat, Muspika Peusangan, serta Paramukim, Polsek dan Koramil Peusangan serta tokoh masyarakat setempat.

Dalam sambutannya, Wakil Bupati H.Razuardi menekankan pentingnya kolaborasi dan sinergi antara ulama dan umara, sebagai tokoh panutan bagi masyarakat dalam hal memberikan saran serta nasihat, agar kebijakan yang diambil sesuai dengan kaidah agama baik dalam membangun Kabupaten Bireuen.

“Syukur Alhamdulillah saya ucapkan karena pada hari ini kita dapat bersilaturahmi dengan alim ulama, tokoh masyarakat, beserta jama’ah Masjid Jamik Balee Seutui dalam kegiatan Safari Ramadhan Tahun 1446 H,” ucap Wabub H.Razuardi.

Pada kesempatan tersebut, Pemerintah Kabupaten Bireuen menyerahkan santunan kepada 20 anak yatim di Kecamatan Peusangan. Selain itu, Wakil Bupati juga memberikan bantuan sejumlah Al-Qur’an dan alat kebersihan untuk Masjid Jamik Bale Seutui , yang diterima langsung oleh Imum Syik Mesjid Jamik.

“Saya mengucapkan terima kasih atas kepercayaan yang telah diberikan kepada saya sebagai Wabub dan H. Muklis sebagai Bupati Bireuen. Amanah ini akan saya jalankan dengan sebaik-baiknya untuk kemajuan Daerah,” Ujarnya.

Wabub H.Razuardi berharap Safari Ramadhan bisa menjadi wadah dalam penyampaian informasi dan aspirasi dari masyarakat, selain itu juga menjadi ajang silaturahmi antara Pemerintah dan masyarakat serta upaya memperkuat nilai-nilai keislaman di Kabupaten Bireuen, serta mengajak masyarakat untuk terus menghidupkan tadarus Al-Qur’an di masjid dan meunasah selama bulan suci Ramadan.

“Mari kita makmurkan masjid dengan melaksanakan kegiatan-kegiatan positif. Berikan contoh kepada anak-anak kita untuk terus merawat, menjaga, dan mencintai Masjid sebagai tempat ibadah serta menjalin hubungan dengan Allah SWT,” Tutupnya.

Acara berlangsung dari buka puasa bersama kemudian di lanjutkan Shalat Insya dan teraweh berjama’ah yang di imami oleh Tgk. Syahrul Fuadi sedang Ceramah di sampaikan oleh Almukaaram tgk. Munawar.(MZ)

Penulis: MuzakkirEditor: Redaksi
  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *