Hari Kedua Pra TMMD Reg ke 124 : Masyarakat Ikut Berpartisipasi dan Berbaur dengan Personil Kodim 1710/Mimika

  • Bagikan

Tabloidbnn info. Mimika. Hari kedua Pra TMMD Reguler ke 124, Tim media ini kembali berkunjung ke kampung Pigapu, dan melihat suatu pemandangan yang indah, yang mana terlihat masyarakat ditempat itu berpartisipasi dan berbaur dengan personil Kodim 1710/Mimika. Terlihat suasana kekeluargaan, dan mereka sangat respon kehadiran TNI membangun sebagian rumah yang tidak lagi layak huni.

Mereka senang dan merasa bangga TMMD hadir dikampungnya. Dengan penuh semangat masyarakat ramai ramai menyampaikan, kami akan menghadap bupati minta perumahan, dan kalau dikabulkan pemerintah daerah, kami juga akan minta TNI yang kerjakan, karena kami sangat senang dengan cara kerja TNI dibandingkan dengan cara kerja kontraktor.

Bahan bahan yang disiapkan TNI kwalitasnya baik, untuk tiang pondasi rumah saja dipakai kayu besi ukuran 20 x 20, berbeda dengan tiang pondasi rumah yang lama, memakai kayu ukuran 10 x 10.

Disela sela kesibukan juga terlihat personil Kodim dan Kasdim, satgas TMMD membagikan snack dan susu bubuk untuk anak anak yang berkumpul dilokasi posko.

Ditempat ini juga, kami sempat bertanya kepada Bapak Kasdim 1710/Mimika, Mayor Inf. Abdul Munir, Mengapa Kampung Pigapu disasar menjadi lokasi TMMD kali ini. ? Kasdim menjelaskan, pemilihan kampung Pigapu sebagai sasaran TMMD Reg ke 124, didasarkan pada kebutuhan nyata masyarakat, khususnya dalam hal pembangunan rumah dan sarana air bersih.

Melalui TMMD, kami dapat membantu masyarakat desa atau kampung, dengan membangun infrastruktur dan fasilitas yang dibutuhkan, guna meningkatkan taraf hidup mereka, lanjut Kasdim.

TNI ingin mensejahterakan masyarakat, dan bersinergi dengan masyarakat sekaligus memberdayakan skil para prajurit TNI. TMMD Reg ke 124 dengan dana yang terbatas, tapi kami akan membuat hasil yang memuaskan.

Harapan kita kedepan, Kodim membangun rumah masyarakat, sumberdayanya TNI, dan yang menyiapkan dananya Pemerintah Daerah, ujar Kasdim mengakhiri perbincangan.

Penulis: ZionEditor: Redaksi
  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *