Komite Sekolah Adalah Mitra, Bekerjasama Dengan Dewan Guru Untuk Memajukan Sekolah

  • Bagikan

Tabloidbnn.info. Timika. Hari terakhir menjelang libur sekolah, SMA Negeri 1 Mimika mengadakan pertemuan orangtua siswa dengan guru/wali kelas, sekaligus penerimaan laporan hasil belajar/raport, semester ganjil tahun 2024, dan juga perkenalan dengan Komite sekolah pada hari Sabtu 21/12/2024.

Ketua Komite sekolah, di SMA Negeri 1 Mimika TA 2024 -2025, telah ditunjuk Kepala sekolah Fransina Mayabubun S.Pd, yaitu Norbertus Ditubun yang akrab dipanggil Norman Ditubun, (yang kebetulan Kepala Kampung Nawaripi). Penghunjukan ini menunggu hasil pertemuan orangtua murid dalam waktu dekat.

Dalam kata sambutannya Norman menyampaikan, bahwa komite sekolah adalah Mitra sekolah, dan harus bekerjasama dengan dewan guru, untuk memajukan sekolah. Karena itu mari kita bergandeng tangan dalam membina dan mengawasi anak anak kita diluar jam sekolah.

Guru hanya dapat mengawasi/membina dan memperhatikan anak didiknya dari pukul 07.00 – pukul 14.00 WIT, selebihnya itu sudah menjadi tanggung jawab orangtua. Untuk kemajuan anak anak kita, mari kita tingkatkan pengawasan dan perhatian, dari segi belajar dan pergaulan anak anak sehari hari, demi masa depan dan agar terhindar dari hal hal yang tidak kita inginkan dan yang terutama dari narkoba, tutup Norman.

Penulis: RedaksiEditor: Redaksi
  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *