Tabloidbnn.info | Aceh Tamiang – Pemerintah Kampung Kota Lintang Kecamatan Kota Kualasimpang Menggelar Maulid Nabi Muhammad SAW 1446 H bertempat dihalaman Mesjid Al Ikhsan Kampung setempat, Minggu, (22/9/2024) malam.
Maulid Nabi Muhammad SAW tersebut menghadirkan penceramah dari Sumatera Utara yakni Tuan Guru Zulfikar S.Pd.i Alumni Pesantren Mushafawiyah Purba Baru Tapanuli Selatan serta dihadiri oleh Irjenpol Armia Fahmi, Ketua KAMUS Aceh Tamiang, Ustadz Riswanto Azzam, para Santri dan Santriwati Pesantren Mushafawiyah serta unsur Forkopimcam Kota Kualasimpang.
Kegiatan tersebut Mengusung tema “Mari Kita Jadikan Keteladanan Rasulullah Sebagai Inspirasi Dalam Berkerja dan Berkarya Dengan Mengedepankan Nilai-nilai Kejujuran, Amanah dan Kepedulian Terhadap Sesama.”
Mengawali sambutannya, Datok Penghulu Kampung Kota Lintang, Muhammad Fadil menyampaikan selamat datang kepada Ustadz Zulfikar S.Pd.i dari Sumatra Utara serta Calon Bupati Aceh Tamiang, Armia Fahmi serta para tamu undangan lainnya.
Dikesempatan itu, ia juga menyampaikan beberapa pesannya kepada masyarakat dan warganya untuk tetap memperhatikan anak-anaknya agar terhindar dari penyalahgunaan narkoba serta permainan judi online karena dampaknya dapat menimbulkan yang negatif.
Ia juga berharap kepada orang tua untuk memperhatikan pergaulan dan perilaku anak-anaknya baik di sekolah maupun di dalam rumah, dan harus betul-betul dikontrol jangan sampai terjadi hal-hal yang tidak kita diinginkan, harap Fadil.
Sementara itu, Ketua Keluarga Abituren Musthafawiyah (KAMUS) Aceh Tamiang, Ustadz Riswanto Azzam dalam sambutannya menyampaikan ucapkan ribuan terima kasihnya kepada masyarakat kota bintang yang sudah memberikan tempat dan waktu kepada adik-adik kami untuk bisa hadir di sini mengisi kegiatan Maulid Nabi Besar Muhammad SAW.
Mudah-mudahan adik-adik bisa terus menggali ilmu dan mengukir prestasi serta mengharumkan nama Aceh, khususnya Aceh Tamiang dan kami doakan nanti begitu tamat dan pulang menjadi mawar yang mewarnai ajarannya, harap Riswanto.