WVI Rencana Adakan Sosialisasi Stunting di Kampung Nawaripi.

  • Bagikan

Tabloidbnn.info. Timika. Bila direstui oleh semua pemangku kepentingan maka Wahana Visi Indonesia (WVI) akan mengadakan sosialisasi penanganan dan penanggulangan stunting di Kampung Nawaripi pekan depan.

Pengurus WVI Veronika Utami kepada media ini menuturķan sosialisasi diperuntukan bagi kader baik kader posyandu, kader pengembangan masyarakat, kader anak, petugas kesehatan, sekolah-sekolah yang di ŵilayah Ñawaripi.

Kata Veronika, sosialisasi mau membangkitkan kesadaran masyarakat akan pentingnya kesehatan dalam rumah tangga. Membangun hidup sehat dan menyadarkan orang untuk memelihara hidup sehat harùs mulai dari kelompok-kelompok kecil dulu. Dengan jumlah kasus stunting yang cukup tinggi WVI ikut terpanggil untuk mengadakan kegiatan di kampung.

Jika berkenan WVI akan mengadakan sosialisasi stunting pada pekan depan. Tapi jauh lebih awal pihaknya harus minta izin ke pemerintah kampung dan menyampaikan jadwalnya.

Rekan Veronika, Bernabas Joni dan Keliopas Wambrauw sosialisasi mau merubah perilaku hidup sehat masyatakat dan mempersiapkan generasi muda agar generasi kedepan tidak terjadi stunting. Makanya saat ini pihaknya datang bertemu kepala kampung dan aparat kampung. (rus)

Penulis: AmarusEditor: Zion Magdalena Silalahi
  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *